PG/TK Smart Cibinong Gelar Gebyar Pra Siaga Fun Camping 2025

Klapanunggal, 15 Desember 2025 — PG/TK Smart Cibinong menyelenggarakan kegiatan Gebyar Pra Siaga Fun Camping 2025 sebagai bagian dari program kesiswaan Tahun Pelajaran 2025–2026. Kegiatan ini dirancang untuk memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan bagi anak usia dini melalui pengenalan nilai-nilai kepramukaan dalam suasana bermain dan kebersamaan.

Gebyar Pra Siaga Fun Camping melibatkan seluruh peserta didik kelompok PG, A, dan B. Kegiatan berlangsung di lingkungan Sekolah Smart Cibinong, sekaligus menjadi momentum pembukaan wahana Outbound Sekolah yang baru. Pelaksanaan kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi antara Divisi TK, Divisi SD, dan Komite Sekolah.

Kepala PG/TK Smart Cibinong Ibu Yessi Wulansari, S.Pd. menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai dasar kepramukaan sejak usia dini.

“Melalui kegiatan fun camping, anak-anak belajar tentang kemandirian, disiplin, tanggung jawab, serta keberanian dengan cara yang sesuai dengan dunia mereka, yaitu bermain dan bergembira,” ujarnya.

Adapun tujuan utama kegiatan ini adalah untuk menanamkan nilai kepramukaan melalui permainan, serta mengembangkan karakter anak, seperti cinta tanah air, kemandirian, disiplin, tanggung jawab, kepedulian, keberanian, kerja sama, dan rasa percaya diri. Seluruh rangkaian kegiatan disesuaikan dengan tahap perkembangan anak usia dini.

Kegiatan Fun Camping diisi dengan berbagai aktivitas menarik, antara lain upacara pembukaan, jelajah alam, kegiatan outbound, serta ibadah bersama. Anak-anak mengikuti setiap rangkaian dengan antusias dan tertib, termasuk saat berganti pakaian dan melaksanakan shalat Zuhur bersama.

Gebyar Pra Siaga Fun Camping 2025 ini diharapkan dapat menjadi agenda rutin tahunan dengan pengembangan kegiatan yang semakin menarik dan edukatif. Melalui kegiatan ini, PG/TK Smart Cibinong berkomitmen untuk terus menghadirkan pembelajaran yang bermakna guna mendukung tumbuh kembang karakter anak secara optimal sejak usia dini.

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *