
PT Solusi Bangun Indonesia (SBI) bersama Nathabumi kembali menyelenggarakan program edukasi lingkungan bertajuk “Kelas Kita” dengan tema “Kelola Sampah di Sekitar Kita” pada hari Selasa, 22 April 2025, di Sekolah Smart Cibinong.
Kegiatan ini diadakan oleh PT SBI dan Nathabumi, sebagai bagian dari komitmen perusahaan dalam mengedukasi masyarakat sekitar, khususnya generasi muda, tentang pentingnya pengelolaan sampah secara berkelanjutan. Program ini merupakan edisi ketiga dari “Kelas Kita” yang bertujuan membentuk kesadaran lingkungan sejak dini.
Acara berlangsung di lingkungan Sekolah Smart Cibinong dan dihadiri oleh para kepala sekolah dari divisi SD hingga SMA, perwakilan dewan guru, siswa-siswi dari seluruh jenjang, serta Ibu Nia Yunia Pajriani, S.H., M.M., selaku HRD Sekolah Smart Cibinong.
Jajaran manajemen PT SBI turut hadir, di antaranya Bapak Muhammad Istifaul Amin selaku General Manager PT SBI Narogong, dan Ibu Nurlailiyah sebagai General Affair & Community Relation Manager PT SBI.
Dalam sambutannya, Bapak Muhammad Istifaul Amin menyampaikan bahwa pengelolaan sampah adalah tanggung jawab bersama. PT SBI berkomitmen untuk memberikan manfaat nyata kepada masyarakat sekitar, khususnya kepada lingkungan sekolah. “Sekolah Smart Cibinong menjadi prioritas kami dalam memberi dampak positif. Kami ingin adik-adik siswa bisa menjadi agen perubahan di lingkungannya masing-masing,” ujarnya.
Direktur Sekolah Smart Cibinong, Bapak Abdul Kodir, M.Pd., dalam sambutannya menambahkan bahwa nilai kepedulian adalah bagian dari budaya juara yang ditanamkan di sekolah. “Kepedulian tidak hanya kepada sesama manusia, tetapi juga kepada makhluk hidup dan lingkungan. Melalui kerja sama dengan Nathabumi ini, kami belajar untuk lebih peduli terhadap bumi,” jelasnya.
Kegiatan berlangsung interaktif dan edukatif, dengan materi-materi pengelolaan sampah yang aplikatif bagi para siswa. Diharapkan, setelah mengikuti program ini, para peserta mampu meneruskan ilmunya kepada teman-teman dan keluarga mereka.
Dengan terselenggaranya program “Kelas Kita”, diharapkan kepedulian terhadap lingkungan bisa semakin ditanamkan sejak dini, dimulai dari lingkungan terdekat: sekolah dan rumah.

